Kenapa kita susah melupakan?

Jama'ah :
"Mas Awan, kenapa ya kok aku susah banget ngelupain dia?"

Mas Awan :

"Karena engkau belum dapat yang baru."

Jama'ah :

"Gimana mau dapat yang baru Mas, nyoba ngelupain aja susahnya bukan main."

Mas Awan :

"Lagian kenapa mau ngelupain dia? kenapa nggak nikah aja?"

Jama'ah :

"Nggak mugkin aku nikah sama dia Mas. Wong dia aja sudah meninggal."

Mas Awan :

"Kwok kwok kwowowow..."

========================

Faktor utama seseorang belum mendapat yang baru setelah kehilangan yang lama, adalah sulit ridho.

Coba deh kalau dia ridho atas apa yang hilang dari sisinya, niscaya ALLAH cepat banget gantinya dengan sesuatu yang lebih baik. In Sha ALLAH begitu.

Sesungguhnya, hilangnya sesuatu dari diri kita sejatinya kita sedang menempuh mata kuliah RIDHO yang dosennya adalah ALLAH langsung.


Maka kalau nilainya jelek, DIA akan tetap minta kita ngulang mata kuliah RIDHO sampe dapat nilai 'A', meskipun ditempuh beberapa semester.


Mata kuliah RIDHO bakal dapat nilai bagus kalau kita berhasil mencintai taqdir-NYA

Bahkan bersyukur dengan keadaan yang sulit menemukan dimana letak nikmatnya.


Sumber:
Awan Abdullah/ 53974976
www.tamansurga.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar